Category Archives: cerita motivasi interaktif

Ohhh… No.. Besar Hitam Menyeramkan..

Bagaimana respon Anda kalau menghadapi kejadian berikut? 

Belum lama ini ini di Atlantic City – AS, seorang wanita memenangkan sekeranjang
koin dari mesin judi. Kemudian ia bermaksud makan malam bersama
suaminya. Namun, sebelum itu ia hendak menurunkan sekeranjang koin tersebut
di kamarnya. Maka ia pun menuju lift. Waktu ia masuk lift sudah ada 2 orang
hitam di dalamnya. Salah satunya sangat besar . . . Besaaaarrrr sekali.
Wanita itu terpana. Ia berpikir, “Dua orang ini akan merampokku.” Tapi
pikirnya lagi, “Jangan menuduh, mereka sepertinya baik dan ramah.”
Tapi rasa rasialnya lebih besar sehingga ketakutan mulai menjalarinya.
Ia berdiri sambil memelototi kedua orang tersebut. Dia sangat ketakutan
dan malu. Ia berharap keduanya tidak dapat membaca pikirannya, tapi Tuhan,
mereka harus tahu yang saya pikirkan! Untuk menghindari kontak mata, ia
berbalik menghadap pintu lift yang mulai tertutup. Sedetik . . . dua
detik . . . dan seterusnya. Ketakutannya bertambah! Lift tidak
bergerak! Ia makin panik! Ya Tuhan, saya terperangkap dan mereka akan
merampok saya. Jantungnya berdebar, keringat dingin mulai bercucuran.
Continue reading Ohhh… No.. Besar Hitam Menyeramkan..

kata kata menyeramkan (84), kata-kata menyeramkan (47), kata menyeramkan (30), sms menyeramkan (24), kata2 menyeramkan (21)

Percakapan dengan seorang ibu

Selamat Malam semua. Hari sabtu, malam minggu ini, saya sempatkan online. Mulai jumat tgl 23 mei – 31 Mei nanti saya ke lampung, membawakan seminar, ada kemungkinan gak bisa online tiap hari, so postingnya jg gak tiap hari kemungkinannya. So, malam ini akan saya sharingkan sebuah percakapan seorang anak muda dengan seorang ibu yang duduk bersebelahan ketika naik pesawat terbang ke Jakarta.

Anak Muda : “Ibu mau ke Jakarta ya?”

Ibu :”Iyah. Saya ke Jakarta. Saya mau menemui anak saya yang tinggal di Jakarta ini, sudah lama tidak menemui dia. Dia sibuk sekali, profesinya Dokter spesialis terkenal.”

Anak Muda :”Wah, hebat sekali anak ibu. Ibu pasti bangga sekali. Oya, anak ibu ada berapa semuanya? Mereka dimana aja?”

Ibu :”Anak ibu semuanya 5 orang. Yang di Jakarta ini yang no 2. Kalo yang no.3 ada di Semarang, sebagai pengacara terkenal. Yang no. 4 ada di Singapura, kerja di sana sebagai ahli informatika. Dan yang bungsu, no. 5 ada di Jakarta ini juga, dia punya usaha real estate.”

Anak Muda :”Wah, wah… anak-anak ibu hebat-hebat semua, berhasil semua… ibu dah senanglah, udah lega dan puas dengan keberhasilan anak-anak ibu.Oya, ibu dari tadi bilang yang kedua, ketiga, keempat dan kelima. Yang no.1 nya dimana? sebagai apa?

Ibu :”Ehmmm… kalo yang pertama ada di sebuah desa di Belitang. Dia petani kelapa sawit.”

Anak Muda :”Ooo… yang pertama seorang petani ya bu? kurang membanggakan ya bu?”
Continue reading Percakapan dengan seorang ibu

kata-kata mutiara untuk ibu (332), kata mutiara hari ibu (265), kata mutiara tentang ibu (263), kata bijak untuk ibu (232), kata mutiara ibu (159), cerita percakapan (143), kata kata mutiara untuk ibu (123), kata-kata mutiara tentang ibu (79), kata-kata mutiara ibu (76), kata kata mutiara untuk hari ibu (74), kata mutiara untuk hari ibu (65), kata-kata mutiara hari ibu (64), kata kata mutiara ibu (63), kata2 mutiara untuk ibu (54), kata-kata untuk ibu (54), kata-kata bijak untuk ibu (49), kata-kata mutiara untuk hari ibu (47), kata kata bijak untuk ibu (46)

Cerita Rakyat yang memotivasi : TeluR Angsa

Berikut cerita motivasi yang saya pernah baca dari sebuah buku berjudul Aesoep, cerita hikmah/cerita rakyat dari negeri arab. kalo gak salah inget judul bukunya.. 🙂 

Dikisahkan seorang peternak angsa, memiliki begitu banyak angsadi peternakannya. Sang peternak adalah seorang yang rajin memelihara angsa-angsanya, hanya saja karena pengelolaan peternakannya yang sederhana dan tidak pernah diupayakan untuk ditingkatkan, maka hasil telur dari angsa-angsa ini selalu begitu-begitu saja tidak pernah memberikan peningkatan penghasilan bagi sang peternak.

Suatu pagi, seperti biasa sang peternak bangun dari tidurnya dan bergegas menuju kandang-kandang angsanya untuk segera mengumpulkan telur-telur yang dihasilkan si angsa hari itu. Betapa terkejutnya sang peternak ketika mendapati sebuah telur berwarna kuning keemasan dari seekor angsa tua di kandang paling ujung.

“Siapa yang pagi-pagi telah berusaha mempedayai saya.”, gumamnya dalam hati sambil memungut telur keemasan tadi. “Mungkinkah ini sebuah telur dari emas”, pikirnya kemudian.
Continue reading Cerita Rakyat yang memotivasi : TeluR Angsa

cerita rakyat palembang (452), cerita rakyat dari palembang (95), kumpulan cerita rakyat palembang (81), kumpulan cerita rakyat (68), cerita rakyat arab (55), download cerita rakyat (54), cerita rakyat sumsel (52), cerita rakyat (48), telur angsa (43), cerita telur emas (37), Angsa dan telur emas (22), kumpulan cerita rakyat sumatera selatan (17), kumpulan cerita rakyat sumsel (13)

Seorang Bhiksu Muda yang belajar Sabar

Orang sabar disayang Tuhan.. Inilah pepatah yang dulu pernah saya dengar dan sering saya dengar.. Namun, pepatah ini tentunya tidak berlaku untuk semua hal, disesuaikan dengan kondisi. Nah, saya pernah membaca sebuah cerita dari sebuah buku komik bergambar filsafat Zen dalam kehidupan sehari-hari. Buku simple, namun sarat dengan pelajaran kehidupan.Berikut cerita yang akan saya sampaikan, semoga dapat menjadi cerita motivasi yang berguna …..

Alkisah, di sebuah perguruan shaolin, beberapa bhiksu muda sedang berlatih kungfu. Dari beberapa bhiksu muda ini, terdapat seorang bhiksu muda, yang kita sebut saja namanya A sedang berlatih kungfu juga. Namun di kalangan bhiksu-bhiksu muda lainnya, bhiksu muda A ini terkenal sebagai bhiksu yang temperamental, tidak sabaran.

 Suatu hari, menghadaplah bhiksu muda A ini pada gurunya.
Continue reading Seorang Bhiksu Muda yang belajar Sabar

belajar sabar (175), kata-kata bijak tentang kesabaran (164), kata kata bijak tentang kesabaran (133), cara belajar sabar (45), cerita sabar (39), cerita kesabaran (30), kata bijak tentang sabar (28), kata kata bijak tentang sabar (25), cerita tentang sabar (25), cara sabar (24), cara menjadi sabar (22), cara untuk sabar (20), kata-kata motivasi kesabaran (20), motivasi kesabaran (13), kata-kata motivasi sabar (11)

Cerita Motivasi : Dua Ekor Keledai..

Silahkan baca cerita motivasi berikut :

Seorang pedagang membawa dua ekor keledai yang masing-masing membawa muatan di punggungnya. Keledai pertama membawa banyak muatan garam di punggungnya dan keledai kedua membawa muatan kapas di punggungnya. Di tengah perjalanan, keledai pembawa kapas berkata kepada keledai pembawa garam :”Wah, Liat aku nich…bawaanku ringan, aku tidak susah seperti kamu yang kerja keras membawa bawaan yang berat di punggungmu itu….”

Keledai pembawa garam hanya tersenyum.. Ia tetap saja berjalan tanpa memperdulikan apa yang dikatakan oleh temannya si keledai pembawa kapas. Mereka berdua terus berjalan.

Tiba-tiba, hujan mulai turun dan semakin lama semakin deras. apa yang terjadi dengan ke-2 keledai pembawa kapas dan garam tadi??
Continue reading Cerita Motivasi : Dua Ekor Keledai..

Cerita Seekor Burung

Cerita motivasi berikut sengaja tidak saya sarikan intinya… Saya lebih menyukai agar orang interaktif, masing-masing menyampaikan sudut pandangnya sendiri… Saya sendiri pernah membaca sebuah cerita, namun di dua buku berbeda, dan masing-masing buku mempunyai sudut pandang yang berbeda, sehingga inti sari ceritanya pun berbeda..Semuanya betul..semuanya bagus.. Nah, silahkan anda mengambil sendiri sudut pandang anda tentang cerita berikut..
Continue reading Cerita Seekor Burung

cerita motivasi singkat (64), cerita singkat motivasi (57)

Cerita Motivasi : Keheningan

Sebuah cerita motivasi singkat, namun menggugah. Silahkan sampaikan pendapat anda tentang arti dari cerita motivasi berikut..

Ada seorang tukang kayu. Suatu saat ketika sedang bekerja, secara tak disengaja arlojinya terjatuh dan terbenam di antara tingginya tumpukan serbuk kayu. Arloji itu adalah sebuah hadiah dan telah dipakainya cukup lama. Ia amat mencintai arloji tersebut. Karenanya ia berusaha sedapat mungkin untuk menemukan kembali arlojinya. Sambil mengeluh mempersalahkan keteledoran diri sendiri si tukang kayu itu membongkar tumpukan serbuk yang tinggi itu.

Teman-teman pekerja yang lain juga turut membantu mencarinya. Namun sia-sia saja. Arloji kesayangan itu tetap tak ditemukan. Tibalah saat makan siang. Para pekerja serta pemilik arloji tersebut dengan semangat yang lesu meninggalkan bengkel kayu tersebut. Saat itu seorang anak yang sejak tadi memperhatikan mereka mencari arloji itu, datang mendekati tumpukan serbuk kayu tersebut. Ia menjongkok dan mencari. Tak berapa lama berselang ia telah menemukan kembali arloji kesayangan si tukang kayu tersebut. Tentu si tukang kayu itu amat gembira. Namun ia juga heran, karena sebelumnya banyak orang telah membongkar tumpukan serbuk namun sia-sia. Tapi anak ini cuma seorang diri saja, dan berhasil menemukan arloji itu.

“Bagaimana caranya engkau mencari arloji ini?”, tanya si tukang kayu.
Continue reading Cerita Motivasi : Keheningan

cerita orang yang teliti (21), cerita orang teliti (16), cerita teliti (14), cerita tentang teliti (14), kisah orang yang teliti (13)