All posts by baikanak

SEORANG GILA DAN PELAJARAN MEMBERI by Fitri Mandiri Hatta

SEORANG GILA DAN PELAJARAN MEMBERI

“…bahkan sebuah ide kewarasan dan kebijaksanaan bisa lahir dari sebuah kegilaan..”

“Endang Gundul….! Endang gundul….!!”
“plokk…plookk…plookk…”
Sembari menepuk-nepuk tangan dan bersorak-sorak,
Kami segerombolan setan-setan kecil berusia 10 tahunan asik mengejekki seorang perempuan gila.
Hampir setiap ia lewat didekat kami, secara spontan dan kegirangan kami
Merasa menemukan objek sekaligus proyek untuk dikerjakan bersama-sama.

Perempuan gila ini dilingkungan kami dikenal dengan panggilan “mbak endang gundul”
Bukan tanpa sebab ia dipanggil demikian, hal itu karena Mbak endang memang
Tidak memiliki rambut dikepalanya, yang dengan kreatifnya ia ganti dengan apa yang aku sebut dengan “rambut palsu”. Rambut ini terbuat dari kumpulan kain perca berwarna-warni yang dijahitnya sendiri, sehingga membentuk satu rangkaian menjuntai panjang.
(persis seperti rambut gimbal rasta versi calourfull dg bahan kain)
Akhirnya dipasanglah “wig” kontemporer buatan mbak endang itu menyerupai bando dikepalanya.
Harus kuakui ia kreatif sekali!.

Jika tidak sedang mengejek, dan menyorakki, maka kami dengan gaya
Preman pasar meminta duit receh Dari mbak endang sekedar buat jajan
(betapa hina ya kami waktu itu, masa’ meras orang gila).cckk…ckk..
Mbak endang yang ketakutan dan grogi akhirnya mau juga memberi kami barang seratus ato lima puluh perak…. Continue reading SEORANG GILA DAN PELAJARAN MEMBERI by Fitri Mandiri Hatta

cerita pemberi motivasi (24)