Pemirsa, Insert akan mempersembahkan sebuah cerita :
Alkisah, seorang pemburu berangkat ke hutan dengan tekad untuk mendapat hasil buruan yang paling besar,yaitu rusa.
Cara berburunya tidak dengan alat pelacak,tapi dengan menunggu di balik pohon.
Ketika baru saja menunggu,lewat seekor kelinci. Sebetulnya dengan sekali ayun dapatlah ia kelinci itu. Namun ia berpikir”Untuk apa merepotkan diri dengan seekor kelinci ? Apa artinya jika dibandingkan dengan rusa yang besar yang akan di dapat?”
Kemudian lewat seekor kancil,dengan alasan yang sama ia tidak memburunya,begitu seterusnya ketika kijang lewat di dekatnya dan hewan-hewan lainnya,hingga pemburu itu kecapaian dan tertidur.Baru sore hari rusa itu lewat dan ia kaget ketika rusa itu hampir menginjaknya,spontan ia berteriak”Rusa”.
Rusa itupun juga kaget dan lari. Alhasil ia pulang tidak membawa apa-apa.
Nah, para pemirsa sekalian, apa arti dari cerita ini?
arti cerita (58), arti sharing (20), pengertian cerita (10)
Kalau si pemburu mau menangkap kelinci dstnya,lumayan hasilnya bisa melebihi dari seekor rusa.
Jadi manfaatkanlah setiap peluang yang ada sekecil apapun,jangan merasa gengsi,yang penting halal.
Sedikit-sedikit lama-lama menjadi bukit..mudah-mudahan bisa menjadi gunung ya..
Apalagi kita sedang berada di tengah krisis global ini yang dampaknya sudah mulai terasa.
Semua harga naik sementara penghasilan cenderung menurun.Kalau karyawan mulai sport jantung..takut di-PHK.
manfaatkanlah peluangmu sekecil apapun saat ini
jangan terlalu mengharapkan sesuatu hal yang belum pasti
karena saat kamu mendapatkan impianmu yang terlalu tinggi itu belum tentu kamu bisa menjalaninya
semua itu membutuhkan proses
raihlah sedikit demi sedikit maka semua liku yang akan kamu hadapi esok mampu kamu pelajari saat ini
jl.mangga